Gardener adalah pekerja yang memiliki peran penting pada keindahan dan keasrian taman. Tak jarang tamu hotel atau para pekerja kantoran yang stress dan lelah menghadapi permasalahan dalam pekerjaannya. Mereka cukup hanya keluar kantor atau gedung saja, melihat dan memandangi taman yang asri membuat pikiran menjadi segar kembali.
Disini kami akan menjelaskan sedikit pengetahuan kepada anda tentang apa yang di maksud gardener. Tugas-tugasnya, Sop, alat-alat yang digunakan gardener hingga gaji yang di dapatkan oleh gardener di beberapa tempat.
Gardener juga adalah petugas atau yang bekerja dan bertanggung jawab atas seluruh tanaman yang ada di wilayah yang sudah di tentukan. Baik tanaman di dalam maupun yang ada di luar bangunan, peranya sangat diandalkan pada suatu bisnis yang dikelola. Baik perhotelan, perkantoran, villa, restoran rumah sakit hingga rumah pribadi
Keasrian keindahan dan suasana sejuk pastilah idaman semua orang. Staf ini angat memiliki peran penting pada bisnis atau usaha apapun yang dijalankan. Gardener lah yang bisa membuat suasana menjadi asri, tanpa jasanya suasana akan terasa abstrak dan monoton. Gardener juga memiliki kewajiban menanam dan merawat tanaman. Seperti menanam bunga baru, memotong rumput2 liar dan menyirami hingga memupuk tanaman tersebut. Selain pengertian gardener, berikut juga akan menjelaskan Tugas karyawan tersebut
Seorang gardener merupakan pekerja yang tugas nya fokus dengan mengurus tanaman. Dari menanam, menyiram, merawat hingga menjaga tanaman tersebut, berikut ini akan kami berikan beberapa tugas gardener yang harus anda ketahui
- Menjaga taman tetap indah. Tugas ini merupakan tugas yang utama dimiliki seorang gardener agar tanaman di sekitaran tetap indah di lihat.
- Menyirami tanaman pagi dan sore kecuali musim hujan. Tumbuhan di taman merupakan tanaman yang sensitif karena tidak tumbuh dengan sendirinya. Maka dari itu gardener harus rajin-rajin merawat dan menyiramnya
- Memupuk tanaman pada jadwal yang sudah ditentukan. Tjuga memerlukan nutrisi yang cukup agar tetap bisa tumbuh berkembang dan sehat. Tanpa dipupuk tanaman akan terlihat kurus dan mudah mati sehingga terlihat kering pada akhirnya
- Merawat tanaman yang ada di dalam ruangan. Tanaman yang jarang terkena sinar matahari akan mudah mati jika tidak dilakukan perawatan. Gardener memiliki tugas menganti atau merolling tanaman yang tidak terkena matahari dengan yang sudah terkena sinar matahari.
- Mengganti tanaman yang sudah layu dengan yang baru. Tak selalu tanaman yang dirawat petugas gardener selalu hidup dan sehat. ada pula yang mati kering atau layu. Mereka memiliki tugas untuk segera menggantinya dengan tanaman yang baru.
- Merawat dan mengontrol bunga bunga yang sering dilewati tamu. Pada posisi dan lokasi tertentu akan ada spot yang sering dilalui tamu. Disitulah tanaman yang memerlukan perlakuan khusus agar keindahan dan keasrian nya membuat para tamu betah dan nyaman berada di sana.
- Menanam dan menyulam lahan taman yang kosong. Lahan taman yang kosong sebaiknya diisi dengan bunga-bunga atau tanaman yang membuat suasana menjadi sejuk.
- Merawat bunga agar selalu mekar. Adanya bunga di taman memiliki daya tarik tersendiri bagi mereka yang hobi dengan keasrian dan kesejukan.
- Kreatif menata letak bunga, penempatan dan tata letak pot bunga membuat suasana berbeda di dibandingkan dengan asal-asalan. Seperti pada ruang tamu atau lobi perlu teknik dan kekreatifan untuk meletakkan nya
- Memastikan wilayah taman selalu bersih, dedaunan kering yang gugur, sisa potongan rumput rumput liar perlu dibersihkan setiap harinya. Itu merupakan tugas seorang gardener sebagai penanggung jawab segala kebersihan taman

Jadi, apakah anda sudah siap bisnis anda tidak hanya berkembang secara finansial namun juga memiliki ruang yang berkembang sehingga sedap dipandang mata? Di PELNI Outsources, kami memiliki gardener handal yang siap memberikan service yang baik untuk bisnis anda